counter free hit unique web
Lumix G100 Spesifikasi
Lumix G100 Spesifikasi

Lumix G100 Spesifikasi Harga Kamera untuk Vlogger

Lumix G100 Spesifikasi HargaPanasonic merilis kamera Lumix DC-G100 dengan teknologi Micro Four Thirds mirrorless yang dilengkapi dengan berbagai fitur khusus untuk kebutuhan konten atau vlog. Kamera ini memiliki desain yang ringkas sehingga mudah dibawa kemanapun Anda pergi untuk hunting foto atau video.

Selain itu kamra ini juga cocok untuk vlog pembuatan konten kreatif, bagi Anda seorang youtuber, kamera ini cocok buat tenman vlog Anda untuk menghasilkan konten yang berkualitas. Untuk mengulas lebih jauh tentang Lumix G100 ini silahkan Anda simak pemaparan kami mengenai kamera ini.

 

Lumix G100 Spesifikasi dan Performa

Kamera Lumix G100 ini dibekali dengan sensor CMOS Four Thirds sensor 20.3 Megaiksel dikombinasikan dengan prosesor gambar Venus Engine yang disempurnakan untuk menghasilkan kualitas gambar yang tajam, detail dan menghasilkan video UHD 4K. Konfogurasi ini mampu memaksimalkan resolusi kamera serta meminimalisir kebisingan. Dan memungkinkan untuk menggunakan sesnsitivits kamera hingga ISO 25600.

Kamera ini juga memiliki kemampuan video yang multifitur, Lumix G100 mampu emrekam video UDH hingga 30p, dengan tingkat kedalaman 8-bit dan pengambilan smple 4:2:0 saat melakukan perekaman secara internal bersama dengan Fll HD hingga mencapai 60p. Selain itu pada Lumix G100 ini juga memaungkinkan perekaman Full HD yang didukung dengan micro HDMI dengam pengambilan sample 4: 2: 2 dan kedalaman warna 8-bit.

Kamera ini juga dibekali dengan sistem Hybrid I.S. yang bekerjasama dengan OIS berbasis lensa yang berfungsi untuk mengurangi tampilan dari guncangan tangan saat kamera dipegang tangan, sehingga menghasilkan gambar yang tajam dan video yang lebih halus.

Tampilan User Interface juga diperbarui untuk kebutuhan vlogging pengguna, disertakan juga indikator bingkai REC yang berfungsi untuk menampilkan batas merah pad area bingkai gambar. Sehingga dengan fitur tersebut Anda dengan mudah untuk melakukan perekaman atau tidak.

BACA JUGA  Spesifikasi Fujifilm XA7 Kamera untuk Entry Level

 

Lumix G100 Spesifikasi – Tampilan Bodi

Kamera Lumix G100 ini berukuran sekitar 116 x 83 x 54 mm dan berat 352 gram, Pada sisi belakang kamera terdapat LCD 3 inch TFT LCD dengan resolusi 1,840,000 titik dengan sudut bebas miring untuk memudahkan bingkai selfie, LCD ini juga sudah mendukung teknologi layar sentuh. Selain itu terdapat juga viewvinder Electronic dengan jumlah 3,680,000 titik dengan pembesaran 0,73x untuk komposisi tingkat mata yang jernih dan cerah ketika dibawah sinar matahari.

 

Ketika Anda menggunakan layar ditekuk kedepan untuk aktivitas selfie kamera akan menyala otomatis, sehingga tanpa repot menyalakan kamera secara manual. Dari segi audio Panasonic menggandeng perusahaan ponsel Nokia untuk menghadirkan tekonologi OZO Audio pada Lumix G100. Tersedia juga audio tracking dengan memanfaatkan teknologi Face Recognition sehingga kamera kampu merekam suara pada objek yang tertangkap oleh kamera.

 

Konektivitas Wifi & Bluetooth

Untuk mendukung kemudahan Anda, pada Lumix G100 dibekali dengan fitur konektifitas Wi-Fi untuk melakukan transfer file foto maupun video dengan mudah. Anda dapat menghubungkan dengan Smartphone untuk membagikan karya Anda kepada teman atau saudara. Selain itu terdapat juga Bluetooth sebagai alternatif dengan fungsi yang sama. Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi Lumix untuk melakukan remot kamera melalui Smartphone untuk pengambilan gambar.

 

 

Lensa Kit Lumix G Vario 12-32mm f/3.5-5.6 ASPH.

Lensa kit pada Lumix G100 ini terdapat jenis Lumix G Vario 12-32mm f/3.5-5.6 ASPH. Lnesa ini memiliki kemampuan zoom tipis setara 24-64mm yang menampilkan desain yang dapat ditarik. Desain optiknya menggunakan tiga elemen asferis dan satu elemen dispersi ekstra rendah untuk mengoreksi aberasi sferis dan kromatik untuk ketajaman dan kejernihan yang menonjol di seluruh rentang zoom.

BACA JUGA  Harga Second Kamera Canon M100

Motor stepping AF dan desain fokus internal juga digunakan untuk kinerja pemfokusan yang cepat dan senyap yang sesuai dengan aplikasi film dan foto, dan MEGA O.I.S. sehingga dapat membantu memastikan foto tetap tajam meskipun kamera terguncang akibat genggaman tangan.

 

Lumix G100 Spesifikasi – Fitur Lainnya

Lumix G100 terdapat port untuk input Audio 3,5 mm pada sisi kiri bodi dan pada sisi kanan terdapat port micro HDMI dan Micro USB. Selain itu juga terdapat sistem autofocus dengan pilihan Live View, Face Detection, Touch, Tracking, Single, Continuous, Selective single-point, Center, Multi-area dan Contrast Detect (sensor).

Untuk kekuatan daya kamera Lumix G100 ini dibekali dengan baterai BLG10 lithium-ion battery. Baterai pada kamera ini menawarkan sekitar 270 bidikan per pengisian daya dengan penggunaan LCD belakang, 250 bidikan per pengisian daya dengan penggunaan LVF, atau sekitar 900 bidikan per pengisian daya saat bekerja dalam mode Power Save LVF. Baterai Lumix G100 ini juga dapat diisi di dalam kamera melalui port USB atau melalui daya AC.

 

 

Harga Lumix G100

Kamera Lumix G100 ini dijual dengan harga cukup terjangkau. Jika Anda membeli kamera Lumix G100 ini Anda bisa mendapatkan dengan harga Rp. 10 Jutaan sudah termasuk lensa kit 12-32mm. Dengan kamera ini Anda bisa memaksimalkan video vlog Anda dengan hasil yang lebih maksimal.

 

Lumix G100 Spesifikasi Harga

Model Kamera LUMIX G100 Mirrorless
Resolusi Gambar 20.3 Megapixels
Ukuran Gambar 5184 x 3888
Teknologi Sensor CMOS Four Thirds sensor
Prosesor Gambar Venus Engine
Format Gambar JPEG, RAW
Auto Fokus Mode Continuous-Servo AF (C), Manual Focus (M), Single-Servo AF (S)
ISO Auto, 200-25600
Format Video Movies: MPEG-4, H.264
Viewfinder Elektronic 3,680,000 titik
LCD Monitor 3 inch 1,840,000 titik
Media Penyimpanan SD / SDHC / SDXC
Berat Produk 352 gram
Baterai BLG10 lithium-ion battery
Ukuran Dimensi 116 x 83 x 54 mm
Port Konektivitas USB, HDMI, Microphone jack
Konektivitas Nirkabel Bluetooth & Wi-Fi
Harga Lumix G100 Rp. 10 Jutaan termasuk lensa kit 12-32mm
BACA JUGA  Harga Kamera Fujifilm XT1 Mirrorless

 

About reviewkamera

Check Also

Harga Lumix GH5

Harga Lumix GH5 Review Spesifikasi

Harga Lumix GH5 – Panasonic telah meluncurkan kamera Lumix GH5 yang sukses dipasaran pada tahun …